Saturday, January 24, 2015

Membuat tembok halaman samping

Ketika saya mendengar akan ada pembangunan perumahan di belakang rumah dan ternyata memang benar karena orang developer ada mengukur tanah yang akan dibangun perumahan, aku pun berinisiatif untuk membuat tembok sebagai batas tanah milik dan sebagai privasi.

Dengan rincian tembok belakang yang akan dibuat nantinya dibangun setinggi 2,7 meter sedangkan samping hanya setinggi 1,7 meter saja. Dimana tembok belakang ( yang tinggi 2,7m ) terbentang sepanjang 18 meter sedangkan samping (yang tinggi 1,7m) sepanjang 19 meter.

tembok samping belakang

Namun karena dibangun ditanah gambut dan meminimalisir tembok pagar melengkung, bergelombang seperti ular atau roboh serta bersebelahan dengan parit maka di setiap tiangnya diberi penarik berupa coran bertulang lalu masuk ketanah sedalam 1 meter.

tiang penarik tembok

Untuk mencegah banjir di halaman bilamana hujan lebat melanda maka saat tembok dibuat diberi pipa paralon miring menuju parit di luar tembok namun berada diatas parit, hal ini mencegah agar bila parit penuh dan tergenang tidak kembali ke halaman.

  pipa pembuangan air ke paritpipa pembuangan air dalam tembok

No comments:

Post a Comment